Wednesday, November 12, 2014

Wisata Kuliner Tasikmalaya

Wisata Kuliner Tasikmalaya. Tasikmalaya merupakan kota yang memiliki keindahan alam yang sangat luar biasa. Selain itu, suasana di kota ini juga sangat sejuk, apalagi kalau malam hari, anda harus menggunakan jaket supaya tidak kedinginan. Tasikmalaya memang dikenal sebagai kota yang penuh dengan objek wisata alamnya yang sangat luar biasa indahnya. Banyak wisatawan yang datang dari berbagai kota, bahkan ada yang datang dari luar negeri untuk menikmati semua keindahan alam yang ada di kota ini.


Selain objek wisata alamnya yang terkenal, Wisata Tasikmalaya juga memiliki berbagai macam kuliner yang sangat lezat dan nikmat. Semua kuliner yang tersedia disini memiliki rasa yang khas dan juga aroma yang sedap. Jika saat ini anda sedang berada di Tasikmalaya dan ingin menyicipi kuliner yang ada di kota ini maka anda tidak perlu bingung, karena saya akan memberikan informasi menarik seputar tempat kuliner menarik di tasikmalaya, silakan disimak ya wisata kuliner tasikmalaya berikut ini.


Wisata Kuliner Tasikmalaya


Kuliner Nikmat Rujak “Bu Iyoy”


Rujak “Bi Iyoy” 300x138 Rujak “Bi Iyoy”,Wisata kuliner tasikmalaya.sumber gambar : google.co.id


Bagi warga Tasikmalaya mungkin sudah tidak asing lagi dengan rujak “Bu Iyoy” yang sudah berdiri sejak puluhan tahun yang lalu. Dalam sehari, warung rujak ini bisa menghabiskan hingga 30 kg buah-buahan. Warung rujak ini tidak pernah sepi pengunjung, setiap hari pasti ada saja orang yang datang untuk menikmati lezatnya rujak yang ada di tempat ini. Jika anda ingin mencobanya, maka anda bisa datang ke Jalan H. Ikik Wiradikarta.


Kuliner Bubur Ayam H Zaenal


Bubur Ayam H Zaenal 300x217 Bubur Ayam H Zaenal,Wisata kuliner tasikmalaya.sumber gambar : google.co.id


Mungkin anda sudah sering makan bubur ayam. Di kota besar lainnya juga terdapat banyak sekali tempat makan bubur ayam. Lalu apa yang membuat bubur ayam ini berbeda? Ternyata, ayam yang digunakan adalah ayam kampung yang berat per ekornya mencapai 2,5 kg. Setiap pagi, kedai bubur ayam ini selalu penuh dipadati oleh pembeli. Irisan ayam yang disajikan diatas bubur juga cukup banyak, rasa buburnya juga sangat gurih dan lezat sehingga bisa membuat anda ketagihan. Kedai bubur ini berada di Jl. H Ikik Wiradikarta yang tidak jauh lokasinya dengan Rujak Bu Iyoy.


Bakso Sari Raos


Bakso Sari Raos 300x237 Bakso Sari Raos,Wisata kuliner tasikmalaya.sumber gambar : google.co.id


Kedai bakso ini berada di Jalan Siliwangi, lebih tepatnya di depan Universitas Siliwangi. Rasa baksonya sangat lezat  dan kuah baksonya juga sangat gurih dan nikmat sehingga sangat menggugah selera dan dijamin bisa membuat anda ketagihan. Warung bakso ini selalu dipenuhi oleh pengunjung setiap harinya. Menu yang ada di kedai bakso ini diantaranya adalah Bakso kering, bakso kuah, dan juga bakso babat. Harga semangkok baksonya juga sangat terjangkau, sehingga tidak heran jika warung bakso ini juga sering dikunjungi oleh banyak mahasiswa Universitas Siliwangi.


Anda Bisa Menikmati Wisata Kuliner khas Jawa Barat Lainnya seperti wisata kuliner bogor, wisata kuliner cirebon ataupun wisata kuliner depok


Demikian beberapa informasi seputar kuliner yang ada di Tasikmalaya, silakan anda kunjungi dan nikmati sendiri semua kuliner yang telah disebutkan diatas. semoga informasi wisata kuliner tasikmalaya ini dapat bermanfaat untuk anda.



bookmark
Pin It
Wisata Kuliner Tasikmalaya

No comments:

Post a Comment